" Because Bali is Too Mainstream, Pulau Macan alternatif terindah untuk memanjakan anda"
Pernah ga seh kita berpikir dan membayangkan untuk mengisi liburan kita dengan sesuatu yang berkesan
"Living Harmony with Nature" suatu tempat yang ketika kita berada disana serasa berada di Surga Dunia? Jawabannya, saya rasa hampir semua orang pernah tapi, tidak sedikit orang yang bingung harus pergi kemana.
Kabar baiknya, ada suatu tempat yang bisa dijadikan pilihan terbaik untuk mengisi liburan dan penuh dengan nilai " Living Harmony with Nature" yang kerap kita bayangkan
Pengumuman! Pengumuman!
Salah satu kekayaan Bahari Indonesia yang lokasinya dapat ditempuh dalam waktu 1 jam 30 menit dari Marina Ancol dapat menjadi pilihan terbaik untuk mengisi liburan. Apalagi kalau bukan Pulau Macan yang merupakan bagian dari Kepulaun Seribu yang berlokasi sekitar 85 km dari Jakarta Utara. Penasaran seperti apa gambaran Pulau Macan itu, sebelum kita mencari tau lebih banyak, berikut ini adalah video yang bagus banget yang menjelaskan tentang Pulau Macan. Ok, Lets Check it Out
Bagaimana perasaan kalian setelah melihat tayangan video diatas? Saya yakin jawaban kita semua sama dan terwakili dengan satu kata, INDAH!
Selanjutnya apa saja pesona yang dimiliki oleh Pulau Macan? Mari kita cari tahu lebih lanjut.
Sebuah kombinasi dari lingkungan tropis yang indah. Ketika turun dari kapal, Anda akan merasa tiba di surga. Pasirnya putih, lautannya bersih. Hamparan laut dangkal yang bersih dan beberapa pulau kecil di batas cakrawala merupakan pemandangan yang sangat indah. Pulau Macan sangat diekomendasikan untuk siapa saja yang mencari suasana tenang dengan pemandangan yang indah dan melahirkan perasaan rileks,
Gambar 1. Pantai Pulau Macan
Sumber: thousandisland.com
Ada yang mengatakan " Bulan Madu gak Usah ke Bali, ke Pulau Macan saja". Pernyataan tersebut memang banyak benarnya, apalagi bagi warga Jakarta yang tidak perlu Jauh-jauh ke Pulau Dewata sana. Suasana Sunset yang indah di Pulau Macan apalagi ditemani bersama dengan pasangan anda akan menambah nuansa romantis. Cocok banget pastinya untuk pasangan baru yang akan bermulan madu
Gambar 2. Sunset di Pulau Macan
Sumber: kaskus.com
Sebuah pulau, pasti identik dengan wisata bawah airnya. Jangan takut! Selain kita dapat menikmati keindahan pasir pantai dan semua pemandangan di atasnya, Pulau Macan masih menyimpan keindahan lainnya untuk kita nikamti. Tidak lain adalah wisata bawah air. Berikut ini adalah video tentang pemandangan bawah air yang Indah di Pulau Macan. Selamat menikmati :)
Selain wisata bawah airnya, Pulau Macan juga punya Eco Featuresnya loh, seperti seperti pengelolaan sampah, penggunaan sumber daya, produksi pangan, dan konservasi habitat alami. Sebuah paket lengkap kan ketika kita berkunjung ke Pulau Macan kita akan mendapatkan sebuah "pelajaran" tentang nilai Living Harmony with Environment. Untuk Iinfo lengkap tentang Eco Features yang ada di Pulau Macan ini dapat dilihat di link berikut: Eco Features Pulau Macan
Masih ragu dengan Pulau Macan ketika kita menginjakkan kaki disana akan disambut dengan pasir putih yang indah dan desiran air laut yang merdu. Enjoy Tiger Island, Enjoy Jakarta!
Untuk informasi lebih lengkap tentang Pulau Macan dapat dilihat di website berikut: Pulau Macan
Artikel ini diikutsertakan dalam lomba blog Keindahan Pulau Seribu, berikut bukti capture telah mengikuti @Vivalog dan @EnjoyJakarta
Tidak ada komentar:
Posting Komentar